Aku ingin begitu, ya Allah…
Semoga ada kesempatan untukku, ya Allah…
Amin.
Kita tentu sering berdoa yang seperti itu, kan? Dan, apakah setiap yang kita inginkan itu terus jadi terwujud dengan satu kali mengusahakannya? Jika ternyata gagal pada satu kali usaha itu, apakah kita mau mencobanya lagi pada kesempatan kedua?
Buku inilah jawabannya. Soalnya, di buku ini kamu akan menemukan alasan kenapa mesti berjuang terus di kesempatan kedua, ketiga, keempat, dan seterusnya. Dan, akhirnya kamu pun bakal berdoa:
Ya Allah, beri aku kesempatan untuk mencoba lagi…
Amin.
“Berikhtiarlah sambil berdoa kepada Allah karena hasil ikhtiarmu tidak di tanganmu, tapi di ‘tangan’ Allah.”
—KH. Ahmad Mustofa Bisri,
Pengasuh Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin, Leteh, Rembang.